RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Nama Sekolah : SMA NEGERI 4 OKU
Mata Pelajaran : Matematika
Kelas / Semester : X (Sepuluh)/Genap
Standar
Kompetensi : 4. Menggunakan
logika matematika dalam pemecahan masalah yang berkaitan dengan
pernyataan majemuk dan pernyataan berkuantor.
Kompetensi Dasar : 4.1. Memahami pernyataan dalam matematika dan ingkaran atau
negasinya.
Indikator : 1. Menjelaskan
arti dan contoh dari pernyataan dan kalimat terbuka, serta menentukan nilai
kebenaran suatu pernyataan.
2. Menentukan
ingkaran atau negasi dari suatu pernyataan beserta nilai kebenarannya.
Alokasi Waktu : 2 jam pelajaran (1
pertemuan).
A. Tujuan
Pembelajaran
a. Peserta didik
dapat menjelaskan arti dan contoh dari pernyataan dan kalimat terbuka, serta
menentukan nilai kebenaran suatu pernyataan.
b. Peserta didik
dapat menentukan ingkaran atau negasi dari suatu pernyataan beserta nilai
kebenarannya.
B. Materi Ajar
a. Pernyataan dan nilai kebenarannya.
b. Kalimat terbuka
dan himpunan penyelesaiannya.
c. Ingkaran atau negasi dari suatu
pernyataan dan nilai kebenarannya.
C. Metode
Pembelajaran
Ceramah, tanya jawab
D. Langkah -
langkah Kegiatan
Pertemuan Pertama
Pendahuluan
Apersepsi : -
Motivasi : Apabila
materi ini dikuasai dengan baik, maka peserta didik diharapkan dapat menjelaskan
arti dan contoh dari pernyataan dan kalimat terbuka, menentukan nilai kebenaran
suatu pernyataan, serta dapat menentukan ingkaran atau negasi dari suatu
pernyataan beserta nilai kebenarannya.
Kegiatan Inti
a.
Peserta didik diberikan stimulus berupa pemberian materi
oleh guru (selain itu misalkan dalam bentuk tugas mencari materi dari buku
paket atau buku-buku penunjang lain, dari internet/materi yang berhubungan
dengan lingkungan) mengenai penjelasan arti dan contoh dari pernyataan dan
kalimat terbuka, cara menentukan nilai kebenaran suatu pernyataan, ingkaran
atau negasi dari suatu pernyataan beserta nilai kebenarannya, kemudian antara
peserta didik dan guru mendiskusikan materi tersebut.
b.
Peserta didik mengkomunikasikan secara lisan atau
mempresentasikan penjelasan arti dan contoh dari pernyataan dan kalimat
terbuka,cara menentukan nilai kebenaran suatu pernyataan, ingkaran atau negasi
dari suatu pernyataan beserta nilai kebenarannya.
c.
Peserta didik mengerjakan beberapa soal latihan.
d.
Peserta didik dan guru secara bersama-sama membahas
jawaban soal-soal.
e.
Peserta didik memberikan uraian singkat seputar materi
pernyataan, kalimat terbuka, serta ingkaran atau negasi suatu pernyataan beserta
nilai kebenarannya pada kuis yang dilakukan.
Penutup
a. Peserta didik membuat rangkuman dari materi mengenai
pernyataan, kalimat terbuka,serta ingkaran atau negasi suatu pernyataan beserta
nilai kebenerannya.
b. Peserta didik dan
guru melakukan refleksi.
c. Peserta didik diberikan pekerjaan rumah (PR) berkaitan dengan
materi mengenai pernyataan, kalimat terbuka, serta ingkaran atau negasi suatu
pernyataan beserta nilai kebenerannya.
E. Alat dan
Sumber Belajar
Sumber:
- Buku paket atau buku pegangan siswa
- Buku referensi
lain.
Alat:
- Laptop
- LCD
F. Penilaian
Teknik :
tes lisan, penugasan
Bentuk Instrumen :
uraian singkat
Jenis
Tagihan : tatap muka, PR terstruktur
Soal
Insrtumen : Terlampir
Baturaja, Januari 2011
Mengetahui:
Kepala Sekolah SMA Guru Bidang Studi Matematika
Muhammad
Yaman,S.Pd Mukthamira S.Pd.Si
NIP. 196510051989031011 NIP. 198009272008032001
Tidak ada komentar:
Posting Komentar